Ciri Khusus Makhluk Hidup

Ciri Khusus Makhluk Hidup
Ciri Khusus Makhluk Hidup – Makhluk hidup mempunyai Ciri umum dan ciri khusus
Ciri khusus makhluk hidup
- Makhluk hidup memiliki ciri khusus untuk penyesuaian diri terhadap lingkungannya
- Ciri-ciri khusus setiap makhluk hidup berbeda-beda, yang digunakan untuk mempertahankan diri dan memenuhi kebutuhan hidupnya
Ciri umum makhluk hidup antara lain
- Tumbuh dan berkembang yaitu mengalami pertambahan berat dan ukuran tubuh.
- Memerlukan makanan digunakan untuk pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup serta untuk melangsungkan keturunanannya.
- Bergerak yaitu melakukan perpindahan tempat (bagi hewan dan manusia) dan melakukan gerakan pada anggota tubuh tumbuhan atau seluruh tubuh tumbuhan.
- Berespirasi yaitu proses pertukaran zat-zat pernafasan pada makhluk hidup. Untuk tumbuhan menghirup karbondioksida dan mengelurakan zat sisa berupa oksigen. Untuk manusia serta hewan menghirup oksigen dan mengeluarkan zat sisa berupa zat karbondioksida.
- Bereksresi yaitu proses pengeluaran zat-zat sisa metabolisme tubuh. Dapat berupa zat cair, gas ataupun zat padat.
- Iritabilita yaitu kepekaan makhluk hidup terhadap rangsangan (impuls).
- Bereproduksi yaitu proses mendapatkan keturunan kembali dengan sifat yang sama/hampir sama dengan induknya.
- Adaptasi yaitu proses penyesuaian diri makhluk hidup dengan lingkungannya.